PERSIB History

Republik Design - Astrajingga Emoticon
WILUJENG TEPANG TAUN PERSIB BANDUNG NU KA 81 TAHUN!! PERJALANAN PANJANG INI MEMBUAT CATATAN SEJARAH SEMAKIN PANJANG DAN KOMPLEKS, MAKA PERSIBhistory AKAN SEGERA BERUBAH TAMPILAN DAN ADA TAMBAHAN FITUR UNTUK LEBIH MEMAKSIMALKAN PENCATATAN SEJARAH DARI KLUB YANG KITA CINTAI INI...

Nama               :  Cecep Supriatna
TTL                  :  Bandung, 6 Nopember 1975
Posisi              :  Kiper
Julukan            :  Si Gegep / Spiderman

Cecep Supriatna merupakan salah seorang pemain PERSIB yang memiliki loyalitas yang tinggi terhadap tim. PERSIB ia bela sejak musim 1996 dan hanya sekali pindah ke Persijatim pada musim 2002/2003 sebelum akhirnya kembali lagi ke PERSIB hingga tahun 2011. Kepindahan itupun bukan tanpa alasan, ia memilih hengkang karena di musim itu PERSIB (era pelatih Marek Sledzianowski) tidak berniat mempertahankannya.

Setelah kembali ke PERSIB ia selalu menjadi pemain inti di bawah mistar gawang.  Posturnya yang terbilang kecil untuk ukuran penjaga gawang tertutupi oleh skillnya yang terbilang istimewa. Gerakannya yang lincah saat mematahkan tendangan lawan membuat ia dijuluki “Spiderman”, salah satu karakter superhero yang lincah melompat kesana kemari dalam aksi-aksinya. Selain itu ia pun memiliki kelebihan lain yaitu sangat lengket dalam menangkap bola, tak urung bobotoh menjuluki dia sebagai “si gegep” karena kepiawaiannya menangkap bola seperti menggunakan lem.

Karena faktor usia, posisinya tergeser oleh Tema Mursadat, Kosin, dan Markus. Tetapi ia selalu setia menjadi bagian tim PERSIB Bandung dan tetap menampilkan permainan terbaiknya sekalipun berperan sebagai kiper nomor 2.

Sebarkan Artikel Ini Melalui : Facebook Twitter Google+
Categories:
Republik Design